Marco Verratti, burung langka yang terus terbang

Setelah musim baik yang lain, sang gelandang terus menambah pengalamannya di skuad Paris.

Ketika berbicara soal Marco Veratti, tidak perlu menelusuri kembali seluruh kariernya di Paris untuk mendapatkan garis besar sang pemain. Kemampuannya yang langka untuk keluar dari situasi yang ketat, komitmennya terhadap duel yang tidak mungkin, pembacaan permainannya untuk memainkan umpan akurat seperti itu... Dan keterampilan teknisnya seakan dari dunia lain, untuk menemukan kerentanan yang tak terlihat, menggarisbawahi kepercayaan artistiknya, dipajang di ibu kota Prancis sejak ia melintasi Pegunungan Alpen pada 2012.

Satu hal yang pasti, pemain asal Italia itu memiliki semua bahan yang diperlukan untuk mencuri bola dari sepatu lawan-lawannya, menyenangkan pendukung di Parc des Princes.

"Pemain favorit saya? Bagi saya, saya bermain dengan yang terbaik dari mereka semua. Saya pikir Verratti. Tidak mungkin melepaskan bola darinya, ia selalu menemukan jalan keluar, tidak peduli dalam situasi apa pun ia berada," kata Leandro Paredes dalam sebuah wawancara dengan Fox Argentina saat lockdown.

Sulit, meski pun, pada akhir musim untuk memilih satu pertandingan, satu penampilan, sehingga sering kali sang pemain Italia memberikan pesta untuk mata. Tapi musim ini beberapa pertunjukan "petit Hibou" (burung hantu kecil) terkenal karena simbolisme mereka. Pertandingan kandang melawan Real Madrid, misalnya, menyorot performa duo lini tengahnya dengan Idrissa Gueye, ketika mereka membantu mengalahkan raksasa Spanyol (3-0). Dominasi Verratti di lini tengah melawan Olympique de Marseille di Ligue 1 (4-0), atau saat menghancurkan harapan Saint-Etienne di Coupe de la Ligue (6-1), hanyalah beberapa ilustrasi dari dominasinya di lini tengah.

Laga sengit melawan Bordeaux di Pekan 26 Ligue 1 (4-3), juga merupakan peluang bagi Verratti, untuk mengirim - seperti juga kebiasaannya - beberapa catatan pertandingan (jumlah sentuhan terbanyak (142), umpan sukses (99), dan tekel (6) dari salah satu pemain yang terlibat di Parc des Princes), tetapi juga menjadi pemain pertama di liga dalam 50 tahun yang mencapai total 100 pertandingan kandang dengan hanya satu kekalaha. Anda harus menengok ke 2012, tahun saat ia pindah ke ibu kota, untuk menemukan satu-satunya kekalahan di liga (81 kemenangan, 18 seri dan 1 kekalahan dari Saint-Etienne, 3 November 2012).

"Verratti adalah sebuah fenomena, baik sebagai pribadi mau pun sebagai pemain. Ia adalah salah satu pemain terbaik yang pernah bermain bersama saya. Saya suka berada di lapangan bersamanya. Ia selalu tersenyum dia mencintai kehidupan, ia tertawa dan membuat yang terbaik tentang hal apa pun. Saya menyukainya dan kami menyatu dengan baik," jelas Neymar Jr dalam sebuah wawancara dengan France Football.

Fakta kunci lainnya dari musim ini: sang No.6 menembus 200 pertandingan di Ligue 1, tetapi juga 300 dalam kostum Rouge & Bleu, menempatkannya di urutan keenam dalam daftar pemain dengan penampilan sepanjang masa untuk klub. Semua itu dilakukannya saat baru menginjak usia 27 tahun.

Akhirnya, melawan Borussia Dortmund, ia menjadi pemain Paris yang paling sering bermain di Eropa (59 penampilan) dalam sejarah Paris Saint-Germain.

"Marco luar biasa dan ia pemain kunci bagi kami. Ia salah satu gelandang terbaik di dunia. Ia sangat andal dan mengambil banyak tanggung jawab dalam skuad. Ia memikirkan kebahagiaan orang lain. Sebuah hadiah bagi pelatih yang melatih Marco menurut saya," kata Thomas Tuchel dalam konferensi pers Oktober lalu.

Musim yang baik

33 pertandingan yang dimainkan di semua kompetisi, rata-rata 97 sentuhan per pertandingan (dan 99 di Ligue 1, total tertinggi di liga), 93% umpan sukses, 6 assist dan lebih dari 10 senyum jahat: ada penilaian statistik dari pemain, yang musimnya di atas segalanya ditandai dengan konsistensi.

Seorang master dalam menguasai bola, Marco Verratti sekali lagi berada di puncak tangga statistik. Ia melepaskan percobaan operan terbanyak (1710) dan berhasil dengan angka terbanyak (1581) di Ligue 1 musim ini, dan ia juga berhasil melepaskan 956 operan di paruh permainan lawan pada 2019/20, 112 lebih banyak daripada pemain lain di liga-liga teratas. Di level Eropa, hanya Virgil van Dijk (654) dan Ilkay Gundogan (544) yang berhasil mencatatkan operan lebih banyak daripada Marco Verratti di Liga Champions musim ini (535).

"Marco Verratti adalah pemain yang paling mengesankan saya sejak saya bergabung dengan PSG. Ia benar-benar bagus dan sangat bagus kami memilikinya di tim. Saya bangga bisa bermain dengannya," jelas Kylian Mbappé yang gembira, kepada Gazzetta dello Sport pada Januari lalu.

Satu hal yang pasti: seluruh ibu kota hanya menunggu satu hal, untuk kedua pemain untuk dapat bergabung di lapangan segera bersama dengan segenap tim. Dan ada pertandingan besar yang masih akan dimainkan untuk Paris Saint-Germain, final Coupe de France, Coupe de la Ligue dan perempat-final Liga Champions.

Perhatikan juga bahwa dengan memenangkan gelar liga Prancis ke-7 (2013, 2014, 2015, 2016, 2018, 2019, dan 2020), Marco Verratti, seperti rekan setimnya Thiago Silva, bergabung dengan klub eksklusif deretan pemain yang memiliki gelar paling banyak dalam sejarah Ligue 1, karena tidak ada yang melakukannya lebih baik dalam sejarah sepakbola Prancis...