Juan Bernat: "Gelar kesepuluh adalah hal hebat untuk dicapai"

Bek kiri Paris Saint-Germain asal Spanyol ini bicara kepada PSG TV tentang penampilannya serta jadwal klub ke depan.

JUAN, Anda kehilangan sejumlah pertandingan karena kontraktur betis. bagaimana kabar anda?

"Saya baik-baik saja. Ada masalah betis, yang membuat saya tidak bisa bermain di dua laga terakhir. Muncul ketika melawan Nice, dan sekarang, saya menuntaskan pemulihan. Saya masih belum tahu kapan akan kembali. Saya pernah menghadapi situasi ini dulu ketika saya merasa baik, kembali ke skuad, cedera, dan harus menunggu lagi. Jadi, saya tidak mau tergesa-gesa. Tidak ada artinya kembali ke skuad lalu cedera lagi. Hal paling penting adalah saya bisa pulih sepenuhnya dulu."

anda sudah lama di paris. apakah masih merasakan hal yang sama di dalam tim?

"Ya, ini musim keempat saya di sini. Saya berbaur dengan siapa saja, dengan seisi skuad. Saya rasa dalam dua musim terakhir, ketika jarang cedera, saya bermain dengan standar bagus dan bisa membantu tim. Sayangnya, saya lalu cedera, dan keadaan tidak lagi sama sejak itu."

Sejak cedera lutut, anda melalui dua musim yang sulit. bagaimana anda menghadapinya?

"Praktis saya membuang dua musim, dua musim ketika saya jarang bermain dan tidak pernah bisa menemukan ritme lagi. Saya mulai kembali bermain dan dalam beberapa laga beruntun, lalu saya mendapat cedera otot. Saya pikir ada hubungannya dengan cedera lutut yang saya dapat musim lalu. Seperti semua orang tahu, saya absen setahun, dan jelas sulit menemukan lagi kecepatan seperti sebelumnya. Jadi, yang saya inginkan sekarang adalah menyelesaikan musim sebaik mungkin, bermain sebanyak mungkin, dan bekerja keras musim panas ini untuk siap menghadapi musim depan."

Saat ini periode jeda internasional dan kebanyakan rekan setim anda bergabung ke timnas. apa rasanya bagi para pemain yang tetap tinggal di sini?

"Ada sepuluh hari ketika tidak banyak di antara kami di sini. Hanya empat atau lima pemain yang tersisa, ditambah para pemain muda, jadi ada perubahan dari jadwal biasanya, tapi itu tak mengubah sasaran kami. Kami masih harus bekerja keras, berlatih, dan bersiap untuk akhir musim. Fokus saya ke situ, tentang apa yang harus saya lakukan untuk kembali ke kecepatan, semua tugas yang harus saya lakukan 100 persen setelah sering absen dari lapangan. Untuk mencapainya, saya harus banyak berlatih dan kemudian tampil beruntun. Saya harus melakukan keduanya karena intenasitas pertandingan tidak pernah sama seperti intensitas latihan, tapi untuk bisa kembali, saya harus banyak berlatih. Itulah fokus saya, bekerja keras kembali ke kondisi terbaik saya."

tersisa sembilan pertandingan liga di akhir musim. apa tujuan akhir musim?

"Tujuannya selalu sama: menang. Kami masih bisa menjuarai liga, dan itu tujuan akhir musim kami. Ini akan menjadi gelar kesepuluh dalam sejarah klub, yang sangat penting buat kami dan hal besar untuk dicapai, dan kami ingin melakukannya dengan memenangi setiap pertandingan."