Philippe Redon meninggal dunia

Mantan penyerang Paris Saint-Germain (1977-79) meninggal dunia pada Selasa kemarin, dalam usia 69 tahun.

Seorang olahragawan, Philippe Redon membuat sejarah di Stade Rennais dengan mencetak gol pertama klub di kancah Eropa melawan Rangers (1-1, 15/09/71). Ia menjadi pemain profesional pada 1973, dan pindah ke Red Star pada 1975 sebelum kemudian bergabung dengan PSG setahun berselang.

Penerus Loulou Floch yang legendaris bagi fans Paris, ia menjadi pilihan utama di bawah pelatih Velibor Vasovic, yang menyukai temperamen Redon di lapangan. Setelah dua musim yang sukses di ibu kota, ia bermain untuk Bordeaux, Metz, Laval dan Rouen sebelum pindah ke Papeete dan Tahiti untuk dua musim (1984-1986).

Saat kembali ke Prancis, ia masih menunjukkan kualitasnya sebagai striker tangguh bersama Saint-Étienne (1986-87) dan Créteil (1987-88). Pada usia 38 tahun dan setelah hampir mencatat 300 pertandingan di kasta tertinggi, ia memulai karier kepelatihan di Créteil, sebelum membesut Lens dan tim nasional Kamerun serta Liberia. Ia menjadi instruktur terakreditasi FIFA dan kemudian kembali ke Prancis untuk bekerja di pusat pelatihan untuk pemain sepak bola muda di Brecey, Normandia.

Paris Saint-Germain ingin menyampaikan belasungkawa terdalam kepada keluarga dan orang-orang terkasihnya.